Kabupaten Tangerang yang Religius, Cerdas, Sehat dan Sejahtera
27 Dec 2023 269 pembaca ADMIN Dinas Perpustakaan dan Arsip

Perpustakaan Hadir Kembali di Area Car Free Day

Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Tangerang (Disperpusip) dalam upaya meningkatkan minat baca, menghadirkan kegiatan perputakaan keliling diarea Car Free Day (CFD) di  3 lokasi : SDC Sumarecon, Puspem Tigaraksa dan Fly Over Balaraja Minggu, 24 Desember 2023

Kepala Bidang Pengolahan, Pelayanan dan Pembinaan Perpustakaan Disperpusip, Devi Fibriyanti Has, S.IP, M.Si mengatakan, “Ini Hari pertama kita melakukan kegiatan literasi di area Car Free Day setelah cukup lama tidak digelar semenjak covid-19, kita berharap ini bisa rutin kita gelar bersama para penggiat literasi”, ujarnya.

Devi menegaskan, kegiatan di CFD ini adalah salah satu upaya yang dilakukan Disperpusip dalam upaya mempromosikan keberadaan Perpustakaan Daerah Umum Kabupaten Tangerang, dan juga menumbuh kembangkan minat baca Masyarakat Kabupaten Tangerang khususnya di kalangan anak-anak. “Melalui kegiatan ini kita berharap bisa memotivasi anak-anak gemar membaca, menulis, menggambar, di sini kita juga ada mendongeng, pustaka keliling dan lainnya.  

Sementara itu, salah satu Pustakawan, Enjat Sudrajat, menyambut baik adanya kegiatan literasi di CFD ini. Menurut dia, ini momen yang sangat bagus untuk bisa memberikan edukasi kepada masyarakat. “Ini bagus sekali, apalagi akan rutin digelar setiap pekannya, dan saya juga apresiasi karena melibatkan para penggiat literasi  dan bisa memperbaiki tingkat literasi serta tingkat kegemaran membaca di Kabupaten Tangerang”, ujarnya.